Kamis, 04 April 2013

serba serbi sate



SERBA SERBI SATE


Di setiap daerah di Indonesia mempunyai berbagai macam sate mulai sate ayam, sate kambing, sate lilit, sate padang,sate kelapa dan lain-lain. Sate merupakan salah satu makanan yang mempunyai banyak penggemar termasuk saya dan pastinya anda juga kan ?! J  Pernakah terpikir oleh kita bahwa sate makanan yang begitu nikmat bisa membuat kita sakit bahkan bisa membuat kita meninggal, wow seeraam, pasti membuat penggemar sate pada parno nih J. Sebenarnya sih bukan satenya yang bisa membuat kita meninggal tapi karsinogen yang terbentuk dari pembakaran daging,terutama bagian daging yang gosong dan berwarna kehitaman. Jadi sebaiknya ketika kita makan sate bagian yang berwarna hitam jangan dimakan,lebih baik disingkirkan jauh-jauh dari piring kita.
Dan setelah makan sate usahakan makan atau minum buah-buahan yang banyak mengandung antioksidan,selain sebagai tambahan serat dalam bagi kita (biasanya saat kita makan sate sering tidak ada sayurnya) kandungan antioksidan dalam sayur dan buah tersebut dapat membantu kita menangkal radikal bebas yang mungkin ada dalam makanan kita.
Bagi para penggemar sate yang lagi hamil disarankan tidak mengkonsumsi sate untuk sementara waktu (selama masa hamil). Hal ini untuk menghindari terkena toksoplasma dan juga masakan-masakan dari daging lainnya yang dimasak setengah matang. Daging yang belum benar-benar matang dikhawatirkan mengandung bibit-bibit toksoplasma. Bibit-bibit toksoplasma ini akan mati pada suhu 900 C. Jadi ketika sedang memasak atau akan mengkonsumsi daging pastikan bahwa dagingnya sudah matang karena di Indonesia 70% dari 54.000 ibu hamil terkena toksoplasma,sehingga kita harus waspada ya ibu.
Bagi para penggemar sate tidak perlu takut atau antipati terhadap sate,di dalam sate (daging) banyak mengandung protein dan zat gizi lain yang dibutuhkan oleh tubuh selain itu sate juga rasanya sangat enak,cuma jangan terlalu berlebihan dalam memakannya,bukankah apapun yang terlalu berlebihan itu tidak baik?!. Sumber warna trans7